PLAYEN-SENIN PON | Berhasil menumbangkan Angkasa Muda Ngawu meski dengan skor tipis, Dhaksinarga LA memboyong piala perhelatan Trofeo Ngawu di Lapangan Sepak Bola Ngawu, Kalurahan Ngawu, Kapanewon Playen, Kabupaten Gunungkidul, Minggu (18/02/2024).
Kompetisi yang diselenggarakan oleh Angkasa Muda Ngawu Club tersebut diikuti oleh sejumlah kesebelasan yang dibagi menjadi empat klasifikasi berdasarkan usia antara lain 2011, 2012, 2013 dan 2014.
Dari klasifikasi 2011-2010 Dhaksinarga LA berhasil tampil memukau menundukkan Angkasa Muda Ngawu pada laga final meski dengan kemenangan tipis 1-0.
Ammer Norsakban Kapten Kesebelasan Dhaksinarga LA, tampil ganas dan mendominasi serangan sejak peluit awal babak pertama hingga akhir babak kedua.
Sementara penampilan gemilang sang penjaga gawang Nazrel Anggiyana yang sukses melakukan sejumlah penyelamatan.
Bahkan, putera Sumardiyono Bagong legenda sepak bola gunungkidul besutan PSKN Ngleri, yang pernah jaya pada era 90an ini beberapa kali berhasil menggagalkan peluang emas dari Angkasa Muda Ngawu.
Hingga peluit akhir babak kedua dibunyikan, gawang Dhaksinarga LA berhasil diamankan Nazrel.
Piala Trofeo Ngawu 2024 berhasil diboyong Dhaksinarga LA usai tampil gemilang melakoni sejumlah pertandingan.
A Yuliantoro