Salah Satu Putri Terbaik, Anggota Paskibra Gedangsari Meninggal Dunia

1318

GEDANGSARI-KAMIS PON | SMK 2 Gedangsari kehilangan salah satu siswi terbaiknya, Tang Aulia Delfi Safitri (16) merupakan salah satu anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) asal Padukuhan Bogem, RT 02 RW 01, Desa Bogem, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten telah meninggal dunia di Puskesmas Bayat pada Rabu (09/08/2023) pukul 19.00 WIB.

Sebelumnya anak ketiga dari pasangan Sinom dan Sutinah tersebut tengah menempuh pendidikan di SMK 2 Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul.

Dibenarkan Kapolsek Gedangsari  AKP Suryanto,S.Pd, bahwa  selain keluarga dan teman sekolah, kepergian Tang Aulia Delfi Safitri juga meninggalkan duka mendalam bagi pihak Polsek dan Kapanewon Gedangsari.

“Salah satu putri yang telah berjasa bagi Kapanewon Gedangsari telah pergi untuk selamanya,” ungkap Suryanto.

Dari keterangan yang berhasil dihimpun, selama dua tahun terakhir Almarhum merupakan anggota Paskibra untuk Kapanewon Gedangsari.

Sebagai bentuk penghormatan terakhir untuk jasa jasa Tang Aulia Delfi Safitri, Kapolsek dan Panewu Gedangsari ikut serta mengangkat peti jenazah ke tempat peristirahatan terakhir, Kamis (10/08/2023).

Sementara, keluarga yang berduka antara lain, kedua orang tua Tang Aulia Delfi Safitri yakni, Sinom (Ayah), Sutinah (Ibu) dan kedua kakak kandung Almarhum diantaranya Tang Aulia Tommy Wijaya dan Tang Aulia Vega Sanjaya, melalui berita lelayu tak lupa meminta maaf atas kesalahan Almarhum.

“Mbok bilih Rikolo Sugengipun Almh. Tang Aulia Delfi Safitri Nggadahi kalepatan dhateng panjenengan, sedoyo keluargo nyuwunaken Pangapunten,” demikian tulis berita lelayu tersebut.

(Agus Yuli)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.