PLAYEN-SELASA KLIWON | Kejadian viral seorang santriwati Doratul Khasanah (16) pergi meninggalkan rumah dan belum pulang hingga saat ini menjadi perbincangan publik. Untuk meredam isu yang berkembang serta menenangkan wali santri, Pondok Al Iyanah Playen tempat Doratul Khasanah menimba ilmu menyampaikan press release.
Dalam perss release tersebut pihak Pondok Al Iyanah menyampaikan beberapa poin sebagai berikut:
1. Bahwa ada kalimat/narasi yang tidak benar dan miss understanding, sehingga menyebabkan keresahan dikalangan wali santri mukmin PP Al I’Anah Playen;
2. Anak tersebut bukan kabur, karena pulang ke rumah setelah selesai jam sekolah dan anak tersebut adalah “siswa nglaju pindahan” (yang baru 2 Minggu uji coba sekolah, dengan data resmi Dapodik masih masih berada di SMK asal);
3. Status anak tersebut “tidak pernah mondok/bukan santri mukim” di PP Al I’Anah Playen;
4. Seluruh santri mukim PP Al I’Anah Playen sejumlah 260 santri masih beraktifitas seperti biasa dan sedang mempersiapkan Milad Fest tanggal 1 Februari 2025.
Sebagi tambahan, “para guru di Madrasah sudah menghubungi anak tersebut dan anak tersebut hanya menjawab jika kondisi baik-baik saja dan tidak mau pulang ke rumah,”
Demikian beberapa poin perss release PP Al I’Anah Playen yang diterima redaksi infogunungkidul/IGTV, Selasa (28/01/25) malam.
Sebelumnya, beredar berita, Doratul Khasanah Binti Sumarno asal Padukuhan Kebonjero, Kalurahan Pengkol, Kapanewon Nglipar, Kabupaten Gunungkidul, meninggalkan rumah sejak Jumat, (24/01/2025) lalu.
Saat pergi meninggalkan rumah, Doratul Khasanah mengendarai sepeda motor jenis Honda Beat warna hitam AB 2891 MP.
Atas kejadian tersebut, pihak keluarga membuat laporan resmi ke Polsek Nglipar, namun hingga berita ini dilansir yang bersangkutan belum juga kembali pulang.
Penulis: Agus SW
Editor: Abr