WONOSARI-Sening Pahing | Pemilu Kepala Daerah Kabupaten Gunungkidul 2020 makin menarik. Dari sisi figur, di tengah empat orang doktor (Dr), seorang mayor mulai berani berbicara tentang konsep pengembangan pariwisata.
Nama yang pasti sudah bergulir di masyarakat di antaranya adalah Dr. Immawan Wahyudi, Dr. Tugiman, Dr. Wahyu Purwanto, dan Dr. Supriyadi. Tidak tertutup kemungkinan menyusul Doktor yang lain.
VISEO TERKAIT:
Tanpa gelar doktor, Mayor Sunaryanta, pelan namun pasti mulaiĀ menyodorkan kosep pengembangan pariwisata sesuai potensi. Menurutnya, mengembangkan destinasi tidak bisa gebyah uyah alias pukul rata.
“Wisata Nglanggeran cocok dibawa ke Wisata Malam,” kata Mayor Sunaryanta, menunjuk contoh, Minggu (8/9/19).
Setiap kaki gunung yang memungkinkan, lanjut Mayor Sunaryanta, perlu dipasang lampu tembak, sehingga wajah Gunung Api Purba (GAP) makin anggun.
Dari sisi ekonomi, menurutnya pasti cepat berkembang, karena langsung menyentuh keperluan rakyat. Konsep kedai kopi dan angkringan merupakan usaha yang pas untuk arena obrolan malam.
“Jadi, wisata malam tidak perlu dicurigari sebagai wisata yang bernuansa negatif. Semua bergantung (atau akan dibentengi) oleh tatanan moral masyarakat setempat,” tandasnya.
Destinsi lain, kawasan pantai, misalnya, butuh desain berbeda. Menurutnya tidak bisa serta-merta copy paste GAP. (Panji Kusmin)