Terjebak di Dalam Lift, Iwan Etnanto Terselamatkan

1209

WONOSARI – Jumat Pahing | Iwan Etnanto (35) warga Grogol 4, RT 006/004, Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, akhirnya bisa diselamatkan, setelah terjebak di dalam lift barang di area Pasar Argosari, Kecamatan Wonosari, Jumat,(13/12/2019).

Informasi yang berhasil dihimpun menyebut, kejadian pukul 15.10 WIB. Jaringan listrik di wilayah Kecamatan Wonosari mengalami gangguan, disaat bersamaan Iwan sedang menggunakan lift barang, tiba-tiba lift mati.

DI LADANG TANDUS, TEMUKAN MATA AIR LUAR BIASA

 

“Korban sempat mengalami sesak nafas, karena udara di dalam lift semakin menipis” terang Edy Basuki, Kepala Pelaksana BPBD Gunungkidul.

Setelah beberapa waktu, korban bertahan di dalam lift, sempat membuatnya panik dan sesak nafas. Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Gunungkidul akhirnya dikerahkan untuk mengevakuasi korban.

“Proses evakuasi dilakunan dengan cara membuka paksa pintu lift,” kata Edy.

Setelah berhasil dievakuasi korban langsung mendapat perawatan medis. (hr)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.