Karena Pandemi, Regenerasi Petani Makin Penting

612

WONOSARI-RABU PON | Slamet, S.Pd. MM, politisi Golkar yang lompat ke Gerindra menanggapi belum pulihnya PAD sektor pariwisata karena rentan digoyang pandemi Covid-19.

“Itu artinya Pemda tidak harus menganak-emaskan sektor Pariwisata, yang terbukti tidak punya daya tahan terhadap goncangan,” ujar mantan anggota DPRD DIY, di Nglebak, Katongan, Nglipar, 12-1-2022.

Selama ini, kata Slamet, yang termasuk ampuh dan punya tahan terhadap guncangan Covid-19 adalah sektor pertanian.

Menurutnya, Sektor pertanian terbukti sebagai sektor penyelamat bagi tumbuh kembangnya ekonomi nasional baik saat pandemi Covid-19 seperti sekarang ini maupun pada masa kehidupan normal seperti sedia kala.

Sektor pertanian telah membuktikan bahwa krisis dan berbagi goncangan yang ada saat ini bukan suatu halangan dalam meningkatkan produksi pangan serta meningkatkan lalu lintas ekspor pertanian.

“Ke depan, pemerintah daerah harus menyiapkan langkah strategi jangka panjang untuk menumbuhkan minat generasi muda dalam membangun pertanian modern yang berbasis teknologi canggih,” tandasnya mengingatkan.

Dia menambahkan, rumusan tersebut penting dilakukan supaya ekosistem pertanian Gunungkidul berjalan secara berkelanjutan.

“Kalau ini kita jadikan momentum, maka momentum sekarang ini adalah momentum kemandirian pangan kita, momentum untuk kemajuan pertanian kita. Makanya harus ada rumusan jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang. Terutama mengenai regenerasi petani,” tutupnya. (Bambang Wahyu)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.