NGLIPAR-MINGGU PAHING | Sebagai buntut dugaan perlakuan arogansi yang dilakukan Lurah Natah kepada warganya mengundang reaksi keras. Warga yang tergabung dalam Forum Peduli Masyarakat Natah Bersatu, rencananya akan melakukan aksi demo sebagai bentuk protes atas ketidak puasan kepemimpinan Wahyudi sebagai Lurah Kalurahan Natah, Kapanewon Nglipar, Kabupaten Gunungkidul.
Sebelumnya, Wahyudi diadukan ke Polres Gunungkidul oleh warganya sendiri lantaran sifat arogan. Selain itu, Lurah Natah tersebut juga diadukan telah meludahi muka salah satu warga yang berusaha menanyakan program kerja, lantaran diduga dalam pelaksanaanya terdapat kejanggalan yang berpotensi terjadinya penyalahgunaan anggaran.
Sementara terkait insiden meludahi salah satu warganya, Wahyudi menampik tudingan tersebut. Menurutnya saat emosi dan mengeluarkan perkataan yang tidak sepantasnya dilakukan oleh seorang Lurah tersebut ada warga lain yang menyaksikan.
“Saya tidak merasa meludahi, tapi karena saat itu saya bicara keras mungkin ludah saya nyemprot sendiri,” jelasnya.
Dari sejumlah informasi yang berhasil dihimpun, warga yang geram atas perilaku lurah tersebut bertekat akan menggelar aksi demo di depan Kantor Lurah Kalurahan Natah.
Sebagai bentuk protes atas kekecewaan terhadap kepemimpinan Wahyudi, aksi tersebut rencananya akan dilaksanakan pada Senin (09/10/2023) pukul 11.00 WIB.
Menanggapi hal tersebut lurah yang sekaligus dalang wayang ini menyampaikan bahwa pihaknya sudah mendengar informasi terkait akan adanya demo dari beberapa warga Natah.
Namun demikian, Wahyudi tidak melarang, ia justru menyarankan untuk pelaksanaan demo supaya tidak dilakukan pada hari tersebut.
“Kalau mau demo silahkan, mau bawa orang banyak silahkan, tapi jangan hari Senin, karena pas ada kegiatan, nanti ndak saya tidak bisa menemui pendemo untuk memberikan jawaban,” tegas Wahyudi.
A Yuliantoro
One thought on “Buntut Dugaan Perlakuan Arogan Lurah Natah, Warga Berencana Melakukan Demo”
Nyimak