PLAYEN-SENIN WAGE | Senin 5 September 2022 pukul 01.30 WIB Piket Reskrim Polsek Playen menerima laporan masyarakat bahwa warga Jatisari atas nama W, dibacok orang tidak dikenal di Pertigaan Jalan Kyai Legi, Siyono Wetan, Logandeng, Playen, Gunungkidul.
“Kami datang ke TKP, mengorek keterangan sejumlah saksi, dan berhasil mengamankan dua. barang bukti,” kata petugas dalam lapor ke Polres Gunungkidul, 5-9-2022.
Hasil penyelidikan petugas piket Reskrim Polsek Playen, 5 September 2022 pukul 03.30 WIB, berhasil mengamankan pelaku atas nama T. E .L .P. warga Putat, Bleberan, Playen. Dia bersembunyi di rumah temannya di wilayah Tumpak, Playen.
Barang Bukti Yang diamankan berupa 1 (satu) buah pisau, 1 (satu ) unit SPM scopy warna merah Nomor Polidi AB 3961 M.
Saksi-Saksi yang bersedia memberikan keterangan antara lain:
1. BY, serta 2. W pensiunan PNS, keduanya warga Playen.
Diceritakan secara ringkas, bahwa Minggu 4 September 2022 pukul 23.50 WIB, warga Jatisari atas nama W berangkat dari rumah menuju Kepek, Trimulyo, Wonosari.
Sampai depan Balai Dusun Siyono Wetan, W melihat seseorang duduk di sepeda motor Scopy warna merah berhenti di pinggir jalan.
Tetapi berdasarkan penyelidikan Polisi, mendadak orang tersebut menyalakan motor dan mengejar W. Sampai pertigaan jalan Kyai Legi, lebih tepatnya dekat Gedung Olahraga Siyono W berhenti di tempat penjual bakmi.
Pelaku pembacokan mengambil pisau dari dalam grobak bakmi dan membacok korban mengenai tangan kiri.
Akibatnya, W terluka dan ditolong warga dibawa ke Rumah Sakit Muhamadiyah Wonosari karena luka di bagian punggung dan tangan kiri. Sampai berita ini tayang pelaku meringkuk di Polres Gunungkidul.
(Bambang Wahyu)